Forex  

7 Kelebihan Dan Keuntungan Trading Forex

7 Kelebihan Dan Keuntungan Trading Forex

7 kelebihan dan keuntungan trading forex kali ini akan saya bahas karena forex adalah salah satu cara terbaik untuk bisa mendapatkan income secara online. Tidak hanya itu, disini saya akan memaparkan apa saja kelebihan trading forex secara menyeluruh.

Kemudahan dalam bertransaksi dan didukung dengan banyaknya fasilitas untuk berdagang membuat trading trading forex semakin dilirik oleh para penggiat bisnis.

Jumlah trader semakin hari juga semakin meningkat, dimana yang dulunya bisnis ini hanya diminati oleh orang dari kalangan tertentu saja namun saat ini hampir semua orang dari berbagai latar belakang sudah mulai ikut serta dalam memanfaatkan keuntungan dari bisnis perdagangan valas ini.

Berikut ini beberapa alasan lain mengapa trading forex layak untuk di seriusi :

7 Kelebihan Dan Keuntungan Trading Forex

1. ROI Tertinggi Dibandingkan Bisnis Sejenis

ROI atau singkatan dari Return Of Investment adalah prosentase pertumbuhan profit berdasarkan modal awal. Sejauh ini belum ada bisnis manapun yang memiliki ROI melebihi potensi yang bisa dihasilkan dari trading forex. Dalam trading forex sangat mungkin untuk menghasilkan ROI 100% dalam sehari atau bahkan lebih. Dan peluang seperti ini tidak bisa ditemui dalam bisnis selain forex.

2. Tingkat Likuiditas Sangat Tinggi

Aktivitas utama dalam trading adalah jual beli mata uang jadi, apabila saya ingin membeli apakah stock nya ada?, dan apabila saya ingin menjual apakah ada yang mau beli?. Begini teman saya jelaskan bahwa Likuiditas pasar forex itu sangat tinggi dan perputaran dana yang terjadi mencapai lebih dari 3 triliun USD perharinya.

Baca Juga :  7 Mitos Tentang Trading Forex

Jadi kapanpun anda ingin bertransaksi karena stock mata uang yang anda perdagangkan akan selalu ada, begitu pula dengan pembelinya. Kapanpun anda ingin membeli, akan ada penjual yang siap menjual mata uang kepada anda. Dan kapanpun anda ingin menjual, akan ada pembeli yang yang siap membeli mata uang anda.

3. Bisa Dilakukan Dimana Saja

Berbeda dengan jaman dahulu dimana ketika anda ingin trading harus ke pasar riil untuk menukarkan uang secara manual. Saat ini, sistem dalam trading forex berbasis online artinya anda tidak perlu kepasar, bahkan anda tidak perlu keluar rumah untuk melakukan jual beli mata uang.

Selama anda memiliki smartphone atau komputer yang terhubung dengan internet anda sudah bisa terhubung dengan forex market global dan bertransaksi kapan saja.

4. Bisa Transaksi Jual-Beli Kapan Saja

Akun Demo Trading Forex

Pasar forex sebenarnya tidak pernah tutup dan harga mata uang selalu berubah setiap menit bahkan detik. Namun dikarenakan kita menggunakan jasa broker dalam bertransaksi maka ada hari hari tertentu dimana kita tidak bisa melakukan transaksi.

Kita dapat bertransaksi dipasar forex selama market buka dan forex market buka 24 jam sehari dan 5 hari dalam seminggu. Jadi kita memiliki banyak sekali kesempatan untuk trading dan menghasilkan pundi-pundi dollar.

Bagi anda yang saat ini memiliki pekerjaan lain anda masih tetap bisa trading di sela sela waktu luang anda. Kesimpulannya anda bebas mengatur jadwal trading anda sendiri kapanpun dan dimanapun yang anda mau.

5. Bisa Dimulai Dengan Modal Kecil

Untuk bisa berpartisipasi trading real di pasar forex kita tidak harus memiliki modal yang besar. Dengan memiliki dana 50$ atau fixrate 500ribu pun kita sudah bisa trading real di pasar forex dan mendapatkan keuntungan.

Baca Juga :  5 Alasan Trader Gagal Dalam Scalping

Namun perlu diketahui juga bahwa dengan modal kecil tentu profit / keuntungan yang dihasilkan juga relatif kecil. Sebaliknya apabila modal kita besar maka potensi profit yang kita hasilkan juga akan lebih besar.

Jika anda masih baru terjun dalam bisnis ini sebaiknya anda mulai dengan modal kecil terlebih dahulu karena resiko dalam trading forex itu sangat besar.

6. Tersedia Akun Demo Sebagai Wahana Belajar

Bagi anda yang masih belum yakin dan ingin tahu lebih dalam tentang trading forex maka dapat mencoba menggunakan akun demo terlebih dahulu.

Trading menggunakan akun demo pada dasarnya sama persis dengan trading dengan akun real baik dari pergerkan market, chart, dan lainnya semua sama persis. Yang membedakan hanyalah pada akun demo uang yang kita gunakan adalah uang virtual atau bukan uang sungguhan.

Jadi ketika anda trading dengan akun demo ketika anda loss maka anda tidak kehilangan uang anda. Sebaliknya ketika anda memperoleh profit dari akun demo anda juga tidak bisa mendapatkan uang sungguhan.

Karena pada dasarnya akun demo itu layaknya sebuah emulator saja atau sarana uji coba dan sarana belajar bagi trader yang masih pemula.

7. Banyak Materi Pembejaran Gratis

Inilah yang paling menarik ntuk bisa mahir dalam trading forex anda dapat memanfaatkan materi pembelajaran trading forex gratis baik melalui internet ataupun seminar yang diadakan secara gratis.

Selain artikel banyak juga ebook dan video pembelajaran dasar -dasar trading forex di internet yang bisa anda download. Banyak juga trader yang belajar secara otodidak namun bisa menghasilkan jadi anda tidak perlu berkecil hati.

Namun jika anda memiliki dana lebih akan sangat lebih baik jika anda mencari mentor / guru untuk mengajarkan anda trading secara profesional. Karena dengan memiliki mentor maka proses belajar anda akan lebih terarah dan efektif. Jadi jangan pernah ragu untuk mengeluarkan uang sebagai investasi ilmu dan pengembangan diri anda dalam berbisnis.

Baca Juga :  Trading Scalping Hindarilah News

Salam Profit Konsisten

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *